Pages

Senin, 18 Maret 2013

Cara Backup Blog Di Blogspot



Salam sukses buat sobat blogger semua!!! Pada postingan saya kali ini saya akan mencoba untuk berbagi tutorial "Cara Membackup Blog di Blogspot". Bagi sebagian blogger master mungkin tutorial saya ini bisa dibilang sudah basi, tapi disini saya bermaksud untuk berbagi dengan para sobat blogger yang masih Newbie sama seperti saya. Kenapa kita harus membackup blog kita ? mungkin itu pertanyaan yang ada dipikiran sobat blogger semua. Pernahkah sobat blogger membayangkan kalau suatu kali blog sobat di bobol orang yang tidak bertanggung jawab atau blog sobat di baneed oleh mr. Google!!! atau peristiwa apapun yang mengakibatkan hilangnya data-data pada blog sobat semua. ya,, itu bisa terjadi pada siapa saja , kapan saja , dan dimana saja (hehehe,,,kaya moto iklan ya!!!). Mungkin kalau artikel yang kita punya masih sedikit tidak terlalu menjadi masalah, akan tetapi bagaimana kalau artikel di blog kita sudah mencapai puluhan, ratusan atau bahkan ribuan ( aduh,,,mungkin itu bisa menjadi masalah yang membuat kita menjadi lemah,letih, dan lesu) untuk itulah pentingnya membackup data blog sobat semua. Agar bisa dijadikan cadangan dikala terjadi suatu peristiwa yang tidak diinginkan terjadi menimpa blog sobat (mudah-mudahan tidak terjadi). Ok kita langsung ke TKP :
 1. Masuk ke akun Blogger sobat.
 2. Pilih Blog yang akan sobat backup datanya.
 3. masuk menu setelan dan masuk menu lainnya, seperti pada gambar dibawah!
 4. Pada Alat blog pilih menu EXSPOR BLOG, 
 5. Setelah itu akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini. Klik Unduh Blog.
 6. File hasil Backup tadi akan tersimpan di komputer sobat dengan format .xml.
 7. Simpanlah hasil Backup  tadi dengan baik dan benar (hehehe).

Untuk cara merestore data backup tadi, dengan cara yang sama hanya pada Alat Blog sobat pilih IMPOR BLOG. Lihat tampilan pada gambar di bawah ini! pilih file (pilih file yang telah kita backup tadi).
selesai deh....kini sobat blogger punya cadangan untuk mengembalikan blog sobat apabila tertimpa musibah yang tidak diinginkan. sekian postingan saya kali ini maaf apabila masih banyak kekurangannya....


0 komentar:

Posting Komentar